Rabu, 26 Desember 2012

TIPS & TRICK : Memilih Sebuah Tablet PC

ingin membeli tablet Android tapi dana terbatas ? jangan khawatir saat ini sudah banyak merek yang menawarkan tablet Android murah meriah dan terjangkau dengan kantong yang kita punya namun sering sekali banyak dari kita bingung dengan bagai mana cara kita memilih sebuah tablet PC berbasis Android tersebut nah berikut adalah bagaimana cara memilih Tablet PC tersebut.

1. Display
kita sebagai pembeli seharusnya banyak yang menawarkan berbagai macam  ukuran layar yang di miliki untuk nantinya kita akan merasa puas dan apa kah layar tersebut bertipe Resitif atau Capasitif. tapi untuk tablet yang bagus memiliki sebuah layar yang bertipe Capacitive yang cocok untuk jaman sekarang ini

2. Resolusi Layar
Untuk tablet berukuran 7 inch sebaiknya kamu memilih yang beresolusi 1.024 x 768 untuk tampilan gambar yang lebih jelas. Sementara untuk tablet dengan resolusi 800 x 480 saat ini sudah tidak memadai untuk kenikmatan mata, sekalipun dalam layar smartphone yang lebih kecil.

3. Kekuatan Performa
Jika ada tablet yang menawarkan performa prosesor di bawah 1 GHz, sebaiknya urungkan niat kamu untuk memilikinya. Pasalnya, beberapa aplikasi Android saat ini sudah sangat 'rakus' tenaga. Untuk RAM saja, setidaknya sebuah tablet itu harus memiliki dapur pacu 1GB untuk bisa berjalan di OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Jika tidak, performa tablet akan 'terseok-seok' ketika digunakan.

4. Ketersediaan Update
Jika memungkinkan, pastikan tablet yang akan kamu beli memiliki ketersediaan update di masa mendatang. Dengan begitu , kamu tidak akan stuc dengan jenis OS tertentu selama menggunakannya.

5. Konektivitas
Demi memangkas harga jual, banyak tablet di pasaran meniadakan fitur koneksi 3G dan hanya mengandalkan WiFi . Bahkan, vendor sekelas Apple pun memberlakukannya di varian iPad . Hal inidikembalikan lagi kepada kebutuhan kamu, apakah selamanya ingin bergantung kepada jaringan hotspot sekitar atau leluasa dengan jaringan 3G operator.

6. Purna Jual
Semurah apapun harganya, kamu tentu tidak ingin hal-hal buruk terjadi dengan tablet yang kamu beli di masa mendatang, bukan? Untuk menenangkan hati , sebaiknya pilih tablet yang memiliki jaringan purnajual yang bisa dipertanggungjawabkan. Diteliti pula sejauh mana vendor akan memberikan pergantian terhadap kerusakan tablet yang dibuatnya.

Sekian dari Info yang saya posting dan terima kasih untuk mampir di blog saya yang sederhana ini dan kuripan ini di ambil dari.
http://inet.detik.com/read/2012/12/05/092722/2109709/510/tips-memilih-tablet-android-murah-meriah

Rabu, 28 November 2012

Menghadapi Ujian Praktikum


Di saat pagi menjelang dan matahari membangunkan diriku dari tidur yang lelap. Dan di sambut oleh indahnya suasana pagi dengan kicauan burung di pagi hari, suasana tenang di pagi itu dan menikmati indahnya segelas teh manis dan segelas kopi untuk ayahku yang tercinta.

                Dan aku pun membuatkan teh manis untuk ibu sebelum mereka bangun dari tidur mereka beserta satu piring biskuit dan roti untuk sarapan pagi agar kondisi badan mereka terjaga di pagi itu dari rasa dingin yang menyelimuti sekujur badan ini. Setelah itu aku pun lalu menyiapkan air hangat untuk mereka berdua untuk mandi agar badan dan pikiran tenang air panas itu pun ku berikan sedikit aroma terapi dan sabun mandi yang dapat menyegarkan kondisi badan mereka.

                Setelah mereka selesai mandi ayahku bersiap untuk berangkat kerja untuk mencari nafkah bagi keluarga kami. Setelah ayah pergi lalu aku pun pergi untuk membatu pekerjaan ibu di rumah seperti membereskan rumah. Lalu selesai membersihkan rumah aku pun bersiap untuk segera mandi dan menyiapkan perlengkapanku untuk pergi ke kampus ku.

                Kemudian sehabis membereskan semua aku pun pamit untuk pergi ke kampus ke pada ibu ku. Dan setibanya di kampus ku buka laptop ku yang berada di tas dan belajar untuk bersiap ujian praktikum hari ini. Ketika jam 11.30 saya pun masuk ke dalam laboratorium sistem informasi untuk menempuh ujian praktikum selama 2 jam dan kelas kami pun di bagi menjadi dua sesi yaitu sesi pertama dengan absensi 24 sampai 41 dan sisanya keluar.

                Aku pun termasuk kelompok yang berada di luar untuk ujian praktikum pertama. Dan aku di luar hanya berdoa untuk dapat mengerjakan ujian dengan lancar  dan akhirnya kelompok yang berada di luar di izinkan untuk memasuki ruangan ujian. Dan pengarah pun memberikan soal untuk ujian praktikum ini dan memberikan waktu untuk mengerjakan selama 30 menit saja dan akhirnya aku pun dapat menjawab hanya 2 soal dari 3 soal yang di berikan.

                Dan setelah ujian selesai kami pun sekelas istirahat hingga jam 15.30 dan semenjak istirahat aku langsung mengerjakan tugas yang lain untuk hari sabtu yaitu tugas mata kuliah Interaksi Manusia dan Komputer untuk menganalisa sebuah halaman web dan di presentasikan. Lalu ujian praktikum ke 2 pun dimulai dan sekarang kelompok kami mendapat giliran pertama yaitu absensi dari 1 sampai 23 untuk praktikum ke 2 ini kami di berikan soal untuk membuat sebuah tampilan web dengan menggunakan aplikasi Adobe Dreamweaver sebagai aplikasi untuk mendesain sebuah web atau membuat aplikasi berbasis web.

                Lalu ujian pun selesai dan ketua dari laboratorium mengumumkan nilai yang terbesar, dari kelas kami terpilih 5 orang di antaranya saya juga masuk ke dalam 5 orang tersebut dan saya tidak menyangka mendapat nilai baik pada praktikum tersebut dan saya pun gembira mendengarnya dan saya pun pulang ke rumah dengan hati yang senang dan bahagia. Sesampainya di rumah saya makan dan mencoba istirahat.

Minggu, 25 November 2012

Contoh Wacana Ilmiah dan Non Ilmiah

Pengertian Ilmiah
ilmiah adalah karangan ilmu pengetahuan yang menyajikan fakta dan ditulis menurut metodolog penulisan yang baik dan benar.

Contoh Wacana Ilmiah :

BIOS, singkatan dari Basic Input Output System, dalam sistem komputer IBM PC atau kompatibelnya (komputer yang berbasis keluarga prosesor Intel x86) merujuk kepada kumpulan rutin perangkat lunak yang mampu melakukan hal-hal berikut:
  1. Inisialisasi (penyalaan) serta pengujian terhadap perangkat keras (dalam proses yang disebut dengan Power On Self Test, POST)
  2. Memuat dan menjalankan sistem operasi
  3. Mengatur beberapa konfigurasi dasar dalam komputer (tanggal, waktu, konfigurasi media penyimpanan, konfigurasi proses booting, kinerja, serta kestabilan komputer)
  4. Membantu sistem operasi dan aplikasi dalam proses pengaturan perangkat keras dengan menggunakan BIOS Runtime Services.
BIOS menyediakan antarmuka komunikasi tingkat rendah, dan dapat mengendalikan banyak jenis perangkat keras (seperti keyboard). Karena kedekatannya dengan perangkat keras, BIOS umumnya dibuat dengan menggunakan bahasa rakitan (assembly) yang digunakan oleh mesin yang bersangkutan.
Istilah BIOS pertama kali muncul dalam sistem operasi CP/M, yang merupakan bagian dari CP/M yang dimuat pada saat proses booting dimulai yang berhadapan secara langsung denganperangkat keras (beberapa mesin yang menjalankan CP/M memiliki boot loader sederhana dalam ROM). Kebanyakan versi DOS memiliki sebuah berkas yang disebut "IBMBIO.COM" (IBM PC-DOS) atau "IO.SYS" (MS-DOS) yang berfungsi sama seperti halnya CP/M disk BIOS.
Kata BIOS juga dapat diartikan sebagai "kehidupan" dalam tulisan Yunani (Βίος).

Dan pengertian dari Non Ilmiah adalah kebalikan dari arti ilmiah yaitu sebuah karangan yang berdasarkan khayalan manusia yang bersifat tidak nyata.

Contoh Wacana Non Ilmiah :
Cerita Dongeng Si Kancil dan Siput: Pada suatu hari si kancil nampak ngantuk sekali. Matanya serasa berat sekali untuk dibuka. “Aaa….rrrrgh”, si kancil nampak sesekali menguap. Karena hari itu cukup cerah, si kancil merasa rugi jika menyia-nyiakannya. Ia mulai berjalan-jalan menelusuri hutan untuk mengusir rasa kantuknya. Sampai di atas sebuah bukit, si Kancil berteriak dengan sombongnya, “Wahai penduduk hutan, akulah hewan yang paling cerdas, cerdik dan pintar di hutan ini. Tidak ada yang bisa menandingi kecerdasan dan kepintaranku”.
Sambil membusungkan dadanya, si Kancil pun mulai berjalan menuruni bukit. Ketika sampai di sungai, ia bertemu dengan seekor siput. “Hai kancil !”, sapa si siput. “Kenapa kamu teriak-teriak? Apakah kamu sedang bergembira?”, tanya si siput. “Tidak, aku hanya ingin memberitahukan pada semua penghuni hutan kalau aku ini hewan yang paling cerdas, cerdik dan pintar”, jawab si kancil dengan sombongnya.
“Sombong sekali kamu Kancil, akulah hewan yang paling cerdik di hutan ini”, kata si Siput. “Hahahaha……., mana mungkin” ledek Kancil. “Untuk membuktikannya, bagaimana kalau besok pagi kita lomba lari?”, tantang si Siput. “Baiklah, aku terima tantanganmu”, jawab si Kancil. Akhirnya mereka berdua setuju untuk mengadakan perlombaan lari besok pagi.
Setelah si Kancil pergi, si siput segera mengumpulkan teman-temannya. Ia meminta tolong agar teman-temannya berbaris dan bersembunyi di jalur perlombaan, dan menjawab kalau si kancil memanggil.
Akhirnya hari yang dinanti sudah tiba, kancil dan siput pun sudah siap untuk lomba lari. “Apakah kau sudah siap untuk berlomba lari denganku”, tanya si kancil. “Tentu saja sudah, dan aku pasti menang”, jawab si siput. Kemudian si siput mempersilahkan kancil untuk berlari dahulu dan memanggilnya untuk memastikan sudah sampai mana si siput.
Kancil berjalan dengan santai, dan merasa yakin kalau dia akan menang. Setelah beberapa langkah, si kancil mencoba untuk memanggil si siput. “Siput….sudah sampai mana kamu?”, teriak si kancil. “Aku ada di depanmu!”, teriak si siput. Kancil terheran-heran, dan segera mempercepat langkahnya. Kemudian ia memanggil si siput lagi, dan si siput menjawab dengan kata yang sama.”Aku ada didepanmu!”
Akhirnya si kancil berlari, tetapi tiap ia panggil si siput, ia selalu muncul dan berkata kalau dia ada depan kancil. Keringatnya bercucuran, kakinya terasa lemas dan nafasnya tersengal-sengal.
Kancil berlari terus, sampai akhirnya dia melihat garis finish. Wajah kancil sangat gembira sekali, karena waktu dia memanggil siput, sudah tidak ada jawaban lagi. Kancil merasa bahwa dialah pemenang dari perlombaan lari itu.
Betapa terkejutnya si kancil, karena dia melihat si siput sudah duduk di batu dekat garis finish. “Hai kancil, kenapa kamu lama sekali? Aku sudah sampai dari tadi!”, teriak si siput. Dengan menundukkan kepala, si kancil menghampiri si siput dan mengakui kekalahannya. “Makanya jangan sombong, kamu memang cerdik dan pandai, tetapi kamu bukanlah yang terpandai dan cerdik”, kata si siput. “Iya, maafkan aku siput, aku tidak akan sombong lagi”, kata si kancil.
terimakasih sudah berkunjung ke Blog saya dan mohon maaf jika ada kesalahan kata dan kesalahan yang tidak di sengaja salam blog.
dikutip dari :
http://cerita.web.id/cerita-dongeng-si-kancil-dan-siput.html
http://id.wikipedia.org/wiki/BIOS

Kata Baku dan Kata Tidak Baku

Kalimat Baku adalah kalimat yang benar dan sesuai dengan ejaan bahasa indonesia.Kata baku merupakan kata yang cara pengucapanya atau penulisannya sesuai dengan haidiah standar atau kaidah yang dilakukan kaidah standar yang dimaksud berupa :
Pedomanejaan (EYD)
Tata bahasa baku, dan
Kamus umum
Kalimat Tidak baku adalah kalimat yang benar tetapi tidak sesuai dengan ejaan bahasa indonesia. Kata tidak baku adalah ragam bahasa yang cara pengucapannya atau penulisannya tidak memenuhi kaidah-kaidah standar tersebut.


Makna kata baku dan tidak baku secara umum maknanya sama tetapi dalam penulisan dan pengucapannya yang berbeda jika kata tersebut di cermati tentu pembaca akan dapat membedakan kata baku dan tidak baku.

contoh kalimat baku :

  1. Dengarlah saya berbicara.
  2. Ambilkan buku di tas itu.
  3. Pandai sekali anak itu dalam berbicara.
  4. Saya tidak mengerti cara mengerjakan tugas mate-matika itu.
  5. Ani sedang menganalisis percobaan tersebut.
contoh kalimat tidak baku :

  1. Tolong dengerin gue bicara.
  2. Ambilin buku di tas itu.
  3. Anak itu hebat banget kalo ngomong.
  4. Aku gak ngerti cara ngerjain tugas mate-matika itu.
  5. Ani sedang menganalisa percobaan tersebut.

Dikutip dari :
http://infomediakita.blogspot.com/2010/04/makalah-bahasa-indonesia-2-kata-baku.html
http://julianariefgorantokan.blogspot.com/2012/11/kata-baku-dan-kata-tidak-baku.html

Sabtu, 28 Juli 2012

Samsung Mengaku Salah, Dan Menghapus Fitur Pencarian Pada Samsung Galaxy S3


London - Samsung mengakui bahwa keputusannya menghilangkan fitur pencarian di smartphone andalannya adalah sebuah kesalahan. Vendor asal Korea Selatan ini pun berjanji akan merilis software baru untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

"Upgrade perangkat lunak terbaru untuk Galaxy S III antara lain termasuk penghapusan dengan sengaja fungsi pencarian," kata Samsung dalam pernyataannya yang dilansir BBC, Jumat (27/7/2012).

"Samsung akan menyediakan upgrade software yang tepat dalam beberapa hari ke depan," tambah Samsung.

Informasi lain menyebutkan, pengguna yang mendownload update tersebut tidak diberi peringatan atau semacam notifikasi bahwa fungsi pencarian di smartphone akan dihilangkan.

Seperti diketahui, Samsung menghilangkan fungsi pencarian guna menghindari terjadinya perang paten baru dengan Apple. Rivalnya Apple ini mengklaim bahwa pencarian file di ponsel bukan hanya benar-benar dipatenkan, melainkan adalah paten miliknya.

Fungsi pencarian ini merupakan fitur penting yang membantu pengguna melakukan pencarian kontak, aplikasi dan konten lain di smartphone.

Galaxy S III di Amerika Serikat adalah sasaran pertama Samsung mengaplikasikan software updatenya guna menghindari larangan impor smartphone tersebut. Selanjutnya, secara bertahap Samsung akan merilis ketersediaan update tersebut untuk semua Galaxy S III secara global.

Jumat, 20 Juli 2012

Office 2013 Kini Telah di Release dengan tahap Preview



Hai Sobat Arianto Blog's yang setia melongok atau mampir sebentar disini saya akan berbagi tentang yang baru-baru ini di Release oleh perusahaan yang menggeluti Windows yaitu Microsoft baru-baru ini merelease Office terbaru mereka yang di berikan nama Microsoft Office 2013 yang tampilannya didukung dengan adanya Windows Terbaru yaitu Windows 8 .

Berikut adalah Cuplikan Dari Hasil Screen Shot Office 2013 Cekidot :

Tampilan Awal Microsoft Office Access 2013 

Tampilan Sesudah Masuk Ke Microsoft Office Access 2013

Tampilan Ms Office Excel 2013 Startup
Tampilan Excel Setelah Startup
Tampilan Excel Saat Work
Tampilan Ms. PowerPoint 2013 StartUp

Tampilan Setelah Startup 

Saat Bekerja

Tampilan Ms. Publisher 2013

Tampilan Saat Bekerja

Ms.World 2013 saat StartUp

Tampilan Awal Ms. World 2013

Tampilan Saat Bekerja Ms.World 2013

Bagi yang Ingin Mencoba Office 2013 silahkan Download Di Link Berikut ini 
care.dlservice.microsoft.com/
download/4/7/1/4712B4E1-4DD9-4468-B8A4-507D7F988B1F/professionalplus_en-us_x86.exe?lcid=1033 (untuk yang 32Bit)

Kalau SN silahkan Mendaftar ke sini untuk mendapat SN Resmi dan Gratis

atau dapat menggunakan : " Y89N6-KWWJX-YHFVP-DWMGK-XKR9J "

Terimakasih telah berkunjung ke Blog saya semoga Postingan ini bermanfaat dan berguna untuk sobat blogger dan saya mohon maaf jika ada salah kata dan salah yang tidak di sengaja dan semangat terus dan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Bagi yang menjalankan.

Senin, 16 Juli 2012

Cara Menyetabilkan Kecepatan Modem Baik GSM atau CDMA

Hari ini saya akan memposting bagaimana cara membuat internet menjadi stabil kurang lebih sedikit membantu untuk anda yang mengalami bosan menunggu lama atau download terasa lambat namun tidak cara ini tidak berguna untuk yang menggunakan internet yang memakai Quota.

Karena pada paket internet yang memakai Quota itu berpengaruh terhadap besar Quota yang di tentukan dengan harga pada paket tertentu untuk cara yang saya ingin bagikan ini mungkin sudah banyak yang menggunakan saya hanya mengulang dengan cara yang menurut saya bisa di mengerti dengan menggunakan DNS langsung saja menuju TKP.

Bahan yang di butuhkan :
1. DNS Jumper klik Disini
2. Modem USB atau dengan Kabel

Langsung saja pembahasannya saja :


  1. Download dan install program DNS Jumper 
  2. Extract Dulu filenya yang berformat RAR dengan Extractor Masing-masing 
  3. Jalankan DNS Jumper.exe
  4. lalu akan tampil seperti berikut ini :


5. lalu tekan Fastest Dns  maka secara Otomatis akan mencari DNS yang sesuai dengan Daerah anda
6. Salinlah Alamat DNS tersebut ke Software Driver USB anda atau juga bisa dengan pengaturan lain

jika menggunakan modem Smartfren seperti ini :
Masuk Ke Seting pada Driver Modem Smartfren dan akan tampil seperti gambar di bawah ini 

Centang Use DNS lalu masukkan DNS yang tadi tampil dalam DNS Jumper lalu tekan Apply dan kemudian silakan Connectkan Langsung dan Enjoy With Use.

Semoga postingan ini bermanfaat bagi anda dan terimakasih telah mampir ke blog saja dan jangan lupa Follow ya Blog See You

Jumat, 13 Juli 2012

Penyakit yang seting mengancam pada tahun 2012

Pada kali ini saya akan memposting penyakit yang paling bahaya dan akhir-akhir ini banyak terjadi karna akhir-akhir ini banyak penyakit yang sangat berat dan sangat berbahaya dan menyiksa diri kita perlahan demi perlahan menyerang pikiran yang mungkin dirasakan oleh pengguna contoh seperti "DEPRESI" .

Depresi adalah suatu kondisi yang lebih dari suatu keadaan sedih, bila kondisi depresi seseorang sampai menyebabkan terganggunya aktivitas sosial sehari-harinya maka hal itu disebut sebagai suatu Gangguan Depresi. Beberapa gejala Gangguan Depresi adalah perasaan sedih, rasa lelah yang berlebihan setelah aktivitas rutin yang biasa, hilang minat dan semangat, malas beraktivitas, dan gangguan pola tidur. Depresi merupakan salah satu penyebab utama kejadian bunuh diri.

Penyebab suatu kondisi depresi meliputi:
  • Faktor organobiologis karena ketidakseimbangan neurotransmiter di otak terutama serotonin
  • Faktor psikologis karena tekanan beban psikis, dampak pembelajaran perilaku terhadap suatu situasi sosial
  • Faktor sosio-lingkungan misalnya karena kehilangan pasangan hidup, kehilangan pekerjaan, paska bencana, dampak situasi kehidupan sehari-hari lainnya
Menurut Diagnostic and Statistical Manual IV - Text Revision (DSM IV-TR) (American Psychiatric Association, 2000), seseorang menderita gangguan depresi jika: A. Lima (atau lebih) gejala di bawah telah ada selama periode dua minggu dan merupakan perubahan dari keadaan biasa seseorang; sekurangnya salah satu gejala harus (1) emosi depresi atau (2) kehilangan minat atau kemampuan menikmati sesuatu.
  1. Keadaan emosi depresi/tertekan sebagian besar waktu dalam satu hari, hampir setiap hari, yang ditandai oleh laporan subjektif (misal: rasa sedih atau hampa) atau pengamatan orang lain (misal: terlihat seperti ingin menangis).
  2. Kehilangan minat atau rasa nikmat terhadap semua, atau hampir semua kegiatan sebagian besar waktu dalam satu hari, hampir setiap hari (ditandai oleh laporan subjektif atau pengamatan orang lain)
  3. Hilangnya berat badan yang signifikan saat tidak melakukan diet atau bertambahnya berat badan secara signifikan (misal: perubahan berat badan lebih dari 5% berat badan sebelumnya dalam satu bulan)
  4. Insomnia atau hipersomnia hampir setiap hari
  5. Kegelisahan atau kelambatan psikomotor hampir setiap hari (dapat diamati oleh orang lain, bukan hanya perasaan subjektif akan kegelisahan atau merasa lambat)
  6. Perasaan lelah atau kehilangan kekuatan hampir setiap hari
  7. Perasaan tidak berharga atau perasaan bersalah yang berlebihan atau tidak wajar (bisa merupakan delusi) hampir setiap hari
  8. Berkurangnya kemampuan untuk berpikir atau berkonsentrasi, atau sulit membuat keputusan, hampir setiap hari (ditandai oleh laporan subjektif atau pengamatan orang lain)
  9. Berulang-kali muncul pikiran akan kematian (bukan hanya takut mati), berulang-kali muncul pikiran untuk bunuh diri tanpa rencana yang jelas, atau usaha bunuh diri atau rencana yang spesifik untuk mengakhiri nyawa sendiri
Gejala-gejala tersebut juga harus menyebabkan gangguan jiwa yang cukup besar dan signifikan sehingga menyebabkan gangguan nyata dalam kehidupan sosial, pekerjaan atau area penting dalam kehidupan seseorang.

Cara menanggulangi depresi berbeda-beda sesuai dengan keadaan pasien, namun biasanya merupakan gabungan dari farmakoterapi dan psikoterapi atau konseling. Dukungan dari orang-orang terdekat serta dukungan spiritual juga sangat membantu dalam penyembuhan.

demikian artikel yang satu ini semoga bermanfaat dan berguna bagi anda jika ada kesalahan saya meminta maaf yang sebesar-besarnya terimakasih.

Sabtu, 23 Juni 2012

Cara Mengunakan Software Kodok


Bagi anda yang mempunyai modem GSM, dan memakai kartu GSM yang dibatasi oleh kuota ketika mendownload (tidak unlimited), rasanya akan sangat menjengkelkan karena otomatis kecepatan download akan berkurang dari kecepatan semula yang lumayan kenceng (sebelum habis kuota) menjadi sangat lambat (ketika sudah habis kuota).
Solusi dari masalah diatas adalah dengan teknik Kodok, Disini saya akan menjelaskan terlebih dahulu apa itu teknikkodok, teknik kodok merupakan teknik mengelabuhi Internet Service Provider (ISP), misalkan anda mempunyai paket internet, namun belum akhir bulan sudah habis kuota, maka operator gsm akan menurunkan kecepatan akses modem anda dari yang tadinya kenceng jadi lambat, tapi dengan teknik kodok ini anda bisa menikmati kecepatan tinggi walaupun sudah habis kuota, sehingga ketika anda melakukan proses download maupun browsing di internet menjadi cepat dan tanpa kuota alias unlimited.
Teknik kodok ini bisa bekerja dengan menggunakan bantuan aplikasi tertentu, kebetulan saya menggunakan aplikasi MDMA (Mobile Data Monitoring Application) dengan software ini teknik kodok modem GSM bisa dilakukan, teknik kodok ini tidak bisa bekerja untuk modem CDMA.
Tidak semua modem GSM bisa dikodok hanya tipe dan versi tertentu saja yang bisa dikodok untuk mengetahui apakah modem anda bisa dikodok atau tidak silakan kunjungi thread kaskus yang membahas tentang modem GSM merk & tipe apa saja yang bisa di kodok dan tidak bisa di kodok [disini].
Langkah-langkah Kodok Modem GSM Dengan MDMA:
Gambar aplikasi MDMA
Langkah-langkah:
  1. Download aplikasi MDMA 1.0.0.30 disini (41 KB)
  2. Tancapkan modem anda ke komputer, lalu close driver bawaan modem.
  3. Extract MDMA yang tadi di download kemudian buka aplikasi mdma.exe (tunggu sampai mdma mendeteksi modem).
  4. Isi kolom “APN” berdasarkan operator gsm yang anda gunakanselanjutnya klik set APN.
  5. Untuk kolom “Connection Type” silakan pilih GPRS/EDGE only kemudian klik Apply.
  6. Selanjutnya klik tombol “Connect”, bila muncul menu yang mengharuskan anda mengisi username, password dan dial up, silakan anda isi terlebih dahulu (ada ketika proses registrasi paket internet atau ketika beli kartu perdana internet dan daftar ke 4444).
  7. Setelah itu silakan anda lakukan ping atau buka browser, untuk mengecek apakah koneksi GPRS/EDGE yang tadi di setting berhasil atau gagal.
  8. Jika gagal ulangi langkah nomor 6.
  9. Jika berhasil silakan anda ganti “Connection Type” menjadi 3G Only lalu klik Apply, seperti yang terlihat pada gambar diatas (ingat! tidak usah klik connect lagi).
  10. Selesai.
Hasilnya:

Selamat ulangtahun untuk bapak komputer Alan Turing yang telah menciptakan Mesin Turing di bidang Matematik

Alan Mathison Turing (lahir 23 Juni 1912 – meninggal 7 Juni 1954 pada umur 41 tahun) di Maide Vale, London, Inggris, ia adalah seorang penelitimatematika dan komputer, dan pahlawan perang Inggris.
Dia adalah seorang dari peneliti-peneliti komputer modern digital pertama. Selain itu dia adalah orang pertama yang berpikir menggunakan komputer untuk berbagai keperluan. Dia mengatakan bahwa komputer dapat menjalankan berbagai program.

Dia juga memberikan ide tentang mesin Turing, mesin yang dapat menjalankan sekumpulan perintah.
Syntax untuk Mesin Turing


Pengertian Program dari Mesin Turing

Mesin Turing Di Lihat dari Samping

Mesin Turing For Top

Mesin Turing
Turing juga yang mencetuskan tes Turing. Namanya diabadikan dalam nama Penghargaan Turing.

Pada tahun 1936, Alan pergi ke Princeton University di Amerika kemudian kembali ke Inggris pada tahun 1938. Disana ia mulai bekerja secara rahasia sebagai tenaga paruh waktu untuk departemen kriptoanalisis Inggris, Kode Pemerintah dan Sekolah Cypher. Pada saat pecah perang dunia II ia mengambil pekerjaan penuh waktu di kantor pusatnya, Bletchley Park.

Di sini ia memainkan peran penting dalam menguraikan pesan yang dienkripsi oleh mesin Enigma Jerman, yang menyediakan data intelijen penting bagi Sekutu. Dia memimpin sebuah tim yang merancang sebuah mesin yang dikenal sebagai Bombe yang berhasil menterjemahkan pesan Jerman. Dia menjadi tokoh terkenal dan agak eksentrik di Bletchley.

Setelah perang dunia 2 selesai, Alan Turing berubah pikirannya untuk pengembangan mesin yang secara logis akan memproses informasi. Dia bekerja pertama untuk National Physical Laboratory (1945-1948). Rencananya itu ditolak oleh rekan-rekannya dan laboratorium yang diusulakn untuk proyek tersebut kalah untuk menjadi yang pertama merancang sebuah komputer digital.

Pada tahun 1949, ia pergi ke Manchester University di mana dia memimpin laboratorium komputasi dan mengembangkan sebuah mesin yang membantu untuk membentuk dasar-dasar pada bidang kecerdasan buatan. Pada tahun 1951 dia dipilih sebagai salah satu anggota dari Royal Society.

Pada tahun 1952, Turing ditangkap dan diadili atas tindak pidana homoseksualitas. Untuk menghindari penjara, ia menerima suntikan estrogen selama setahun, yang dimaksudkan untuk menetralkan libidonya. Pada masa itu, homoseksual dianggap sebagai sebuah resiko keamanan karena mereka terbuka untuk memeras. Izin keamanan Turing ditarik, berarti dia tidak bisa lagi bekerja untuk GCHQ, penerus pasca-perang untuk Bletchley Park. Hal ini membuatnya bunuh diri pada 7 Juni 1954.


Dikutip dari : http://id.wikipedia.org/wiki/Alan_Turing

Selasa, 19 Juni 2012

Tablet PC Terbaru Dari Microsof Ingin Menyaingi IPAD

Microsoft akhirnya mengumumkan perangkat tablet yang bersistem operasi Windows 8, Senin (18/6/2012), waktu Los Angeles, Amerika Serikat. Tablet yang diberi nama Surface Tablet ini digadang-gadang untuk menantang iPad besutan Apple.Untuk melawan Apple yang sukses dengan iPad, Microsoft memulainya dengan menjadi produsen tablet sendiri, serta membuat sistem operasi Windows 8 khusus tablet, yang diberi nama Windows 8 RT. 



CEO Microsoft Steve Ballmer mengatakan, sistem operasi Windows 8 RT yang menjalankan tablet Surface, memiliki tampilan yang sama dengan Windows 8 yang berjalan di personal computer (PC).
Seperti diketahui, Windows merupakan sistem operasi PC yang paling banyak digunakan di dunia. Microsoft hendak menghadirkan pengalaman yang sama ketika pengguna menjalankan Windows 8 di tablet maupun di komputer PC dan laptop.

Menurut analis Sarah Rotman Epps dari perusahaan riset Forrester, ia tidak melihat bahwa Surface akan membunuh iPad. "Saya tidak melihat Surface sebagai pembunuh iPad. Tapi Surface memiliki banyak potensi," katanya. Ia menambahkan, dalam pengumuman kemarin Microsoft berfokusi pada inovasi hardware, namun tidak berbicara tentang layanan. "Aset unik Microsoft ini membuat Surface menjadi produk yang luar biasa," imbuh Sarah.

Surface akan meluncur dalam dua versi dan tersedia dalam pilihan kapasitas memori internal. Pertama, yang menggunakan prosesor berarsitektur ARM, yang disebut-sebut lebih ringan dan tipis. Surface dengan prosesor ARM datang dengan kapasitas memori internal 32GB dan 64GB. Akan meluncur lebih dulu ke pasar, dijadwalkan pada musim liburan Natal tahun ini.

Versi kedua, tablet Surface dengan prosesor berarsitektur Intel. Tablet versi ini bentuknya lebih berat dan lebih tebal, namun dibekali kapasitas memori internal lebih besar, yakni 64GB dan 128GB. Rencananya, Surface berprosesor Intel Ivy Bridge akan tersedia 3 bulan setelah Surface versi ARM diluncurkan.

Untuk menyerang kelemahan Apple yang lainnya, Microsoft membekali Surface dengan cover yang berfungsi sebagai penutup sekaligus papan ketik (keyboard). Tak hanya itu, di sana juga tersedia touchpad untuk bernavigasi dengan jari, seperti halnya ketika Anda menggunakan laptop.

Microsoft belum memberi rincian harga tablet Surface.Namun harga Surface versi ARM akan kompetitif dengan komputer jinjing ultrabook yang dipopulerkan Intel.


Senin, 04 Juni 2012

Definisi Uang dan Definisi Bank Sentral 2 Bank Umum

Uang dalam ilmu ekonomi tradisional didefinisikan sebagai setiap alat tukar yang dapat diterima secara umum. Alat tukar itu dapat berupa benda apapun yang dapat diterima oleh setiap orang di masyarakat dalam proses pertukaran barang dan jasa. Dalam ilmu ekonomi modern, uang didefinisikan sebagai sesuatu yang tersedia dan secara umum diterima sebagai alat pembayaran bagi pembelian barang-barang dan jasa-jasa serta kekayaan berharga lainnya serta untuk pembayaran hutang.Beberapa ahli juga menyebutkan fungsi uang sebagai alat penunda pembayaran.

Keberadaan uang menyediakan alternatif transaksi yang lebih mudah daripada barter yang lebih kompleks, tidak efisien, dan kurang cocok digunakan dalam sistem ekonomi modern karena membutuhkan orang yang memiliki keinginan yang sama untuk melakukan pertukaran dan juga kesulitan dalam penentuan nilai. Efisiensi yang didapatkan dengan menggunakan uang pada akhirnya akan mendorong perdagangan dan pembagian tenaga kerja yang kemudian akan meningkatkan produktifitas dan kemakmuran.

Pada awalnya di Indonesia, uang —dalam hal ini uang kartal— diterbitkan oleh pemerintah Republik Indonesia. Namun sejak dikeluarkannya UU No. 13 tahun 1968 pasal 26 ayat 1, hak pemerintah untuk mencetak uang dicabut. Pemerintah kemudian menetapkan Bank Sentral, Bank Indonesia, sebagai satu-satunya lembaga yang berhak menciptakan uang kartal. Hak untuk menciptakan uang itu disebut dengan hak oktroi.

Sejarah
Uang yang kita kenal sekarang ini telah mengalami proses perkembangan yang panjang. Pada mulanya, masyarakat belum mengenal pertukaran karena setiap orang berusaha memenuhi kebutuhannnya dengan usaha sendiri. Manusia berburu jika ia lapar, membuat pakaian sendiri dari bahan-bahan yang sederhana, mencari buah-buahan untuk konsumsi sendiri; singkatnya, apa yang diperolehnya itulah yang dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhannya. Perkembangan selanjutnya mengahadapkan manusia pada kenyataan bahwa apa yang diproduksi sendiri ternyata tidak cukup untuk memenuhui seluruh kebutuhannya. 

Untuk memperoleh barang-barang yang tidak dapat dihasilkan sendiri, mereka mencari orang yang mau menukarkan barang yang dimiliki dengan barang lain yang dibutuhkan olehnya. Akibatnya muncullah sistem'barter'yaitu barang yang ditukar dengan barang. Namun pada akhirnya, banyak kesulitan-kesulitan yang dirasakan dengan sistem ini.

Di antaranya adalah kesulitan untuk menemukan orang yang mempunyai barang yang diinginkan dan juga mau menukarkan barang yang dimilikinya serta kesulitan untuk memperoleh barang yang dapat dipertukarkan satu sama lainnya dengan nilai pertukaran yang seimbang atau hampir sama nilainya. Untuk mengatasinya, mulailah timbul pikiran-pikiran untuk menggunakan benda-benda tertentu untuk digunakan sebagai alat tukar.

Benda-benda yang ditetapkan sebagai alat pertukaran itu adalah benda-benda yang diterima oleh umum (generally accepted) benda-benda yang dipilih bernilai tinggi (sukar diperoleh atau memiliki nilai magis dan mistik), atau benda-benda yang merupakan kebutuhan primersehari-hari; misalnya garam yang oleh orang Romawi digunakan sebagai alat tukar maupun sebagai alat pembayaran upah. Pengaruh orang Romawi tersebut masih terlihat sampai sekarang: orang Inggris menyebut upah sebagai salary yang berasal dari bahasa Latin salarium yang berarti garam.

Meskipun alat tukar sudah ada, kesulitan dalam pertukaran tetap ada. Kesulitan-kesulitan itu antara lain karena benda-benda yang dijadikan alat tukar belum mempunyai pecahan sehingga penentuan nilai uang, penyimpanan (storage), dan pengangkutan (transportation) menjadi sulit dilakukan serta timbul pula kesulitan akibat kurangnya daya tahan benda-benda tersebut sehingga mudah hancur atau tidak tahan lama. 

Kemudian muncul apa yang dinamakan dengan uang logam. Logam dipilih sebagai alat tukar karena memiliki nilai yang tinggi sehingga digemari umum, tahan lama dan tidak mudah rusak, mudah dipecah tanpa mengurangi nilai, dan mudah dipindah-pindahkan. Logam yang dijadikan alat tukar karena memenuhi syarat-syarat tersebut adalah emas dan perak. Uang logam emas dan perak juga disebut sebagai uang penuh (full bodied money).

Artinya, nilai intrinsik (nilai bahan) uang sama dengan nilai nominalnya (nilai yang tercantum pada mata uang tersebut). Pada saat itu, setiap orang berhak menempa uang, melebur, menjual atau memakainya, dan mempunyai hak tidak terbatas dalam menyimpan uang logam. Sejalan dengan perkembangan perekonomian, timbul suatu anggapan kesulitan ketika perkembangan tukar-menukar yang harus dilayani dengan uang logam bertambah sementara jumlah logam mulia (emas dan perak) sangat terbatas. Penggunaan uang logam juga sulit dilakukan untuk transaksi dalam jumlah besar sehingga diciptakanlah uang kertas Mula-mula uang kertas yang beredar merupakan bukti-bukti pemilikan emas dan perak sebagai alat/perantara untuk melakukan transaksi. 

Dengan kata lain, uang kertas yang beredar pada saat itu merupakan uang yang dijamin 100% dengan emas atau perak yang disimpan di pandai emas atau perak dan sewaktu-waktu dapat ditukarkan penuh dengan jaminannya. Pada perkembangan selanjutnya, masyarakat tidak lagi menggunakan emas (secara langsung) sebagai alat pertukaran. Sebagai gantinya, mereka menjadikan 'kertas-bukti' tersebut sebagai alat tukar.

Fungsi
Secara umum, uang memiliki fungsi sebagai perantara untuk pertukaran barang dengan barang, juga untuk menghindarkan perdagangan dengan cara barter. Secara lebih rinci, fungsi uang dibedakan menjadi dua yaitu fungsi asli dan fungsi turunan.

Fungsi asli
Fungsi asli uang ada tiga, yaitu sebagai alat tukar, sebagai satuan hitung, dan sebagai penyimpan nilai.
Uang berfungsi sebagai alat tukar atau medium of exchange yang dapat mempermudah pertukaran. Orang yang akan melakukan pertukaran tidak perlu menukarkan dengan barang, tetapi cukup menggunakan uang sebagai alat tukar. Kesulitan-kesulitan pertukaran dengan cara barter dapat diatasi dengan pertukaran uang.
Uang juga berfungsi sebagai satuan hitung (unit of account) karena uang dapat digunakan untuk menunjukan nilai berbagai macam barang/jasa yang diperjualbelikan, menunjukkan besarnya kekayaan, dan menghitung besar kecilnya pinjaman. Uang juga dipakai untuk menentukan harga barang/jasa (alat penunjuk harga). Sebagai alat satuan hitung, uang berperan untuk memperlancar pertukaran.

Selain itu, uang berfungsi sebagai alat penyimpan nilai (valuta) karena dapat digunakan untuk mengalihkan daya beli dari masa sekarang ke masa mendatang. Ketika seorang penjual saat ini menerima sejumlah uang sebagai pembayaran atas barang dan jasa yang dijualnya, maka ia dapat menyimpan uang tersebut untuk digunakan membeli barang dan jasa di masa mendatang.

Fungsi Turunan
Selain ketiga hal di atas, uang juga memiliki fungsi lain yang disebut sebagai fungsi turunan. Fungsi turunan itu antara lain:

Uang sebagai alat pembayaran yang sah
Kebutuhan manusia akan barang dan jasa yang semakin bertambah dan beragam tidak dapat dipenuhi melalui cara tukar-menukar atau barter. Guna mempermudah dalam mendapatkan barang dan jasa yang diperlukan, manusia memerlukan alat pembayaran yang dapat diterima semua orang, yaitu uang.

Uang sebagai alat pembayaran utang
Uang dapat digunakan untuk mengukur pembayaran pada masa yang akan datang.

Uang sebagai alat penimbun kekayaan
Sebagian orang biasanya tidak menghabiskan semua uang yang dimilikinya untuk keperluan konsumsi. Ada sebagian uang yang disisihkan dan ditabung untuk keperluan di masa datang.

Uang sebagai alat pemindah kekayaan
Seseorang yang hendak pindah dari suatu tempat ke tempat lain dapat memindahkan kekayaannya yang berupa tanah dan bangunan rumah ke dalam bentuk uang dengan cara menjualnya. Di tempat yang baru dia dapat membeli rumah yang baru dengan menggunakan uang hasil penjualan rumah yang lama.
Uang sebagai alat pendorong kegiatan ekonomi

Apabila nilai uang stabil orang lebih bergairah dalam melakukan investasi. Dengan adanya kegiatan investasi, kegiatan ekonomi akan semakin meningkat.

Syarat-syarat
Suatu benda dapat dijadikan sebagai "uang" jika benda tersebut telah memenuhi syarat-syarat tertentu. Pertama, benda itu harus diterima secara umum (acceptability). Agar dapat diakui sebagai alat tukar umum suatu benda harus memiliki nilai tinggi atau —setidaknya— dijamin keberadaannya oleh pemerintah yang berkuasa. Bahan yang dijadikan uang juga harus tahan lama (durability), kualitasnya cenderung sama (uniformity), jumlahnya dapat memenuhi kebutuhan masyarakat serta tidak mudah dipalsukan (scarcity). Uang juga harus mudah dibawa,portable, dan mudah dibagi tanpa mengurangi nilai (divisibility), serta memiliki nilai yang cenderung stabil dari waktu ke waktu (stability of value).

Jenis
Jenis Uang Indonesia

Uang yang beredar dalam masyarakat dapat dibedakan dalam dua jenis, yaitu uang kartal (sering pula disebut sebagai common money) dan uang giral. Uang kartal adalah alat bayar yang sah dan wajib digunakan oleh masyarakat dalam melakukan transaksi jual-beli sehari-hari. Sedangkan yang dimaksud dengan uang giral adalah uang yang dimiliki masyarakat dalam bentuk simpanan (deposito) yang dapat ditarik sesuai kebutuhan. Uang ini hanya beredar di kalangan tertentu saja, sehingga masyarakat mempunyai hak untuk menolak jika ia tidak mau barang atau jasa yang diberikannya dibayar dengan uang ini. Untuk menarik uang giral, orang menggunakan cek.

Menurut bahan pembuatannya

Uang menurut bahan pembuatannya terbagi menjadi dua, yaitu uang logam dan uang kertas.

Uang logam
Uang logam adalah uang yang terbuat dari logam; biasanya dari emas atau perak karena kedua logam itu memiliki nilai yang cenderung tinggi dan stabil, bentuknya mudah dikenali, sifatnya yang tidak mudah hancur, tahan lama, dan dapat dibagi menjadi satuan yang lebih kecil tanpa mengurangi nilai. Uang logam memiliki tiga macam nilai:

Nilai intrinsik, yaitu nilai bahan untuk membuat mata uang, misalnya berapa nilai emas dan perak yang digunakan untuk mata uang.

Nilai nominal, yaitu nilai yang tercantum pada mata uang atau cap harga yang tertera pada mata uang. Misalnya seratus rupiah (Rp. 100,00), atau lima ratus rupiah (Rp. 500,00).

Nilai tukar, nilai tukar adalah kemampuan uang untuk dapat ditukarkan dengan suatu barang (daya beli uang). Misalnya uang Rp. 500,00 hanya dapat ditukarkan dengan sebuah permen, sedangkan Rp. 10.000,00 dapat ditukarkan dengan semangkuk bakso).

Ketika pertama kali digunakan, uang emas dan uang perak dinilai berdasarkan nilai intrinsiknya, yaitu kadar dan berat logam yang terkandung di dalamnya; semakin besar kandungan emas atau perak di dalamnya, semakin tinggi nilainya. Tapi saat ini, uang logam tidak dinilai dari berat emasnya, namun dari nilai nominalnya. Nilai nominal adalah nilai yang tercantum atau tertulis di mata uang tersebut.

Uang kertas
Sementara itu, yang dimaksud dengan uang kertas adalah uang yang terbuat dari kertas dengan gambar dan cap tertentu dan merupakan alat pembayaran yang sah. Menurut penjelasan UU No. 23 tahun 1999 tentang Bank Indonesia, yang dimaksud dengan uang kertas adalah uang dalam bentuk lembaran yang terbuat dari bahan kertas atau bahan lainnya (yang menyerupai kertas).

Menurut nilainya
Menurut nilainya, uang dibedakan menjadi uang penuh (full bodied money) dan uang tanda (token money)

Uang Penuh (full bodied money)
Nilai uang dikatakan sebagai uang penuh apabila nilai yang tertera di atas uang tersebut sama nilainya dengan bahan yang digunakan. Dengan kata lain, nilai nominal yang tercantum sama dengan nilai intrinsik yang terkandung dalam uang tersebut. Jika uang itu terbuat dari emas, maka nilai uang itu sama dengan nilai emas yang dikandungnya.

Uang Tanda (token money)
Sedangkan yang dimaksud dengan uang tanda adalah apabila nilai yang tertera diatas uang lebih tinggi dari nilai bahan yang digunakan untuk membuat uang atau dengan kata lain nilai nominal lebih besar dari nilai intrinsik uang tersebut. Misalnya, untuk membuat uang Rp1.000,00 pemerintah mengeluarkan biaya Rp750,00.

Teori nilai uang
Teori nilai uang membahas masalah-masalah keuangan yang berkaitan dengan nilai uang. Nilai uang menjadi perhatian para ekonom, karena tinggi atau rendahnya nilai uang sangat berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi. Hal ini terbukti dengan banyaknya teori uang yang disampaikan oleh beberapa ahli. Teori uang terdiri atas dua teori, yaitu teori uang statis dan teori uang dinamis.

  • Teori uang statis : Teori Uang Statis atau disebut juga "teori kualitatif statis" bertujuan untuk menjawab pertanyaan: apakah sebenarnya uang? Dan mengapa uang itu ada harganya? Mengapa uang itu sampai beredar? Teori ini disebut statis karena tidak mempersoalkan perubahan nilai yang diakibatkan oleh perkembangan ekonomi. Yang termasuk teori uang statis adalah:
  • Teori Metalisme (Intrinsik) oleh KMAPP : Uang bersifat seperti barang, nilainya tidak dibuat-buat, melainkan sama dengan nilai logam yang dijadikan uang itu. Contoh: uang emas dan uang perak.
  • Teori Konvensi (Perjanjian) oleh Devanzati dan Montanari : Teori ini menyatakan bahwa uang dibentuk atas dasar pemufakatan masyarakat untuk mempermudah pertukaran.
  • Teori Nominalisme : Uang diterima berdasarkan nilai daya belinya.
  • Teori Negara : Asal mula uang karena negara, apabila negara menetapkan apa yang menjadi alat tukar dan alat bayar maka timbullah uang. Jadi uang bernilai karena adanya kepastian dari negara berupa undang-undang pembayaran yang disahkan.
Teori uang dinamis
Teori ini mempersoalkan sebab terjadinya perubahan dalam nilai uang. Teori dinamis antara lain:

  • Teori Kuantitas dari David Ricardo : Teori ini menyatakan bahwa kuat atau lemahnya nilai uang sangat tergantung pada jumlah uang yang beredar. Apabila jumlah uang berubah menjadi dua kali lipat, maka nilai uang akan menurun menjadi setengah dari semula, dan juga sebaliknya.
  • Teori Kuantitas dari Irving Fisher : Teori yang telah dikemukakan David Ricardo disempurnakan lagi oleh Irving Fisher dengan memasukan unsur kecepatan peredaran uang, barang dan jasa sebagai faktor yang memengaruhi nilai uang.
  • Teori Persediaan Kas : Teori ini dilihat dari jumlah uang yang tidak dibelikan barang-barang.
  • Teori Ongkos Produksi : Teori ini menyatakan nilai uang dalam peredaran yang berasal dari logam dan uang itu dapat dipandang sebagai barang.
Uang dalam ekonomi
Uang adalah salah satu topik utama dalam pembelajaran ekonomi dan finansial. Monetarisme adalah sebuah teori ekonomi yang kebanyakan membahas tentang permintaan dan penawaran uang. Sebelum tahun 80-an, masalah stabilitas permintaan uang menjadi bahasan utama karya-karya Milton Friedman, Anna Schwartz, David Laidler, dan lainnya.

Kebijakan moneter bertujuan untuk mengatur persediaan uang, inflasi, dan bunga yang kemudian akan memengaruhi output dan ketenagakerjaan. Inflasi adalah turunnya nilai sebuah mata uang dalam jangka waktu tertentu dan dapat menyebabkan bertambahnya persediaan uang secara berlebihan. Interest rate, biaya yang timbul ketika meminjam uang, adalah salah satu alat penting untuk mengontrol inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Bank sentral seringkali diberi tanggung jawab untuk mengawasi dan mengontrol persediaan uang, interest rate, dan perbankan.

Krisis moneter dapat menyebabkan efek yang besar terhadap perekonomian, terutama jika krisis tersebut menyebabkan kegagalan moneter dan turunnya nilai mata uang secara berlebihan yang menyebabkan orang lebih memilih barter sebagai cara bertransaksi. Ini pernah terjadi diRusia, sebagai contoh, pada masa keruntuhan Uni Soviet.

Bank sentral
Bank sentral di suatu negara, pada umumnya adalah sebuah instansi yang bertanggung jawab atas kebijakan moneter di wilayah negara tersebut. Bank Sentral berusaha untuk menjaga stabilitas nilai mata uang, stabilitas sektor perbankan, dan sistem finansial secara keseluruhan.

Di Indonesia, fungsi bank sentral diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

Bank sentral adalah suatu institusi yang bertanggung jawab untuk menjaga stabilitas harga atau nilai suatu mata uang yang berlaku di negara tersebut, yang dalam hal ini dikenal dengan istilah inflasi atau naiknya harga-harga yang dalam arti lain turunnya suatu nilai uang. Bank Sentral menjaga agar tingkat inflasi terkendali dan selalu berada pada nilai yang serendah mungkin atau pada posisi yang optimal bagi perekonomian (low/zero inflation), dengan mengontrol keseimbangan jumlah uang dan barang. Apabila jumlah uang yang beredar terlalu banyak maka bank sentral dengan menggunakan instrumen dan otoritas yang dimilikinya.

Sejarah bank sentral
Kantor Javasche Bank di Batavia (Tahun 1930-an). Javasche Bank Kemudian menjadi bank sentral Indonesia dengan nama Bank Indonesia

Federal Reserve System, adalah bank sentral Amerika Serikat
Sejarah bank sentral tidak terlepas dari sejarah dikenalnya sistem uang sebagai alat tukar dalam perdagangan dan perekonomian secara umum, dan mulai ditemukannya metode perbankan untuk pertama kalinya dalam perekonomian dan perdagangan suatu negara. Dimana pada zaman dahulu alat tukar yang digunakan adalah memang berupa uang yang memang memiliki nilai intrinsik yang sama terhadap material yang terbuat dari uang tersebut. Biasanya berupa uang logam (emas, perak, perunggu, dll) yang memiliki nilai intrinsik yang sama terhadap nilai dari uang logam tersebut. Artinya jika uang logam emas seberat 1 gram bernilai 1000 misalnya, pada saat itu memang karena emas dengan kondisi 1 gr tersebut ketika diperdagangkan/dipertukarkan dimana-mana nilainya adalah 1000. Alat tukar dengan uang logam seperti ini sudah lebih maju dibandingkan dengan kondisi sebelumnya dimana perdagangan dilakukan dengan alat tukar yang belum bisa diterima oleh banyak kalangan atau bahkan sistem barter langsung terhadap barang yang diperdagangkan dimana ini menjadi cikal-bakal dimulainya perdagangan dalam sejarah peradaban manusia.

Seiring dengan waktu dan terus berkembangnya perdagangan dan perekonomian, alat tukar berupa uang logam tersebut mulai menjadi keterbatasan karena memang ketersediaan sumber daya alam yang terbatas untuk mencetak jenis uang seperti itu, dan ini menghambat potensi untuk berkembang lebih besarnya lagi perekonomian suatu negara sementara jenis-jenis produk baru dan bentuk industri baru sangat potensial untuk muncul namun amat disayangkan jika aktivitas perdagangan dan perekonomian secara umum harus terhambat karena mengikuti kemampuan ketersediaan uang berupa logam yang sangat terbatas tersebut.

Untuk itulah kemudian dikenal sistem uang kertas yang pertama kali ditemukan melalui sistem penjaminan yang dalam hal ini dilakukan oleh suatu badan penjamin sekaligus penyimpan yang disebut bank, dimana uang kertas yang dikeluarkan oleh bank tersebut dijamin memiliki nilai yang sama atau dijanjikan akan memiliki nilai beberapa kali lebih besar terhadap emas atau uang logam yang di simpan oleh nasabah/masyarakat pada waktu mendatang atau pada masa yang ditentukan. Pada praktik dan perkembangannya masing-masing, bank-bank yang pada saat itu membuat aturannya sendiri-sendiri dan jenis-jenis jaminan/uang kertasnya masing-masing yang sangat potensial merugikan masyarakat karena belum dikelola negara untuk memastikan tidak adanya penyimpangan atau aturan yang tidak adil. Dimana pada suatu ketika seorang nasabah berniat untuk mengambil kembali emas atau uang logam yang disimpan pada bank tersebut dengan cara menukar kembali uang kertas yang dia dapat dari bank tersebut ternyata harus kecewa karena uang logam yang dia terima lebih sedikit dari yang dijanjikan atau bahkan lebih kecil dari jumlah yang sama dari yang pernah ia simpan ke bank tersebut. Pada masa itulah mulai terjadi untuk pertama kalinya dalam sejarah model-model fraud dan rekayasa dalam sektor industri yang baru ini, yaitu sektor keuangan.

Sejak itulah negara menyadari perlunya suatu bank sentral yang selanjutnya didirikan dengan tujuan untuk memastikan adanya satu jenis mata uang kertas yang sama dan berlaku di suatu negara tersebut agar memiliki nilai yang stabil dan dapat dipercaya karena dijamin oleh negara (dengan cara awalnya negara menjamin uang kertas tersebut dengan sejumlah emas deposit atau logam berharga lainnya yang dicadangkan setiap mencetak nominal uang tersebut, namun belakangan tidak lagi dan jaminannya hanya atas nama negara saja atau sejumlah kecil emas) dan dapat dipergunakan terus menerus oleh masyarakat dalam menjalankan aktivitas perekenomiannya di negara tersebut. Dan dengan kewenangannya bank sentral mengatur jumlah uang yang beredar tersebut agar dapat menggerakkan roda perekonomiandengan keseimbangan yang tepat antara peredaran jumlah uang dan barang, dan dapat terus saling mengembangkan, dengan cara tidak sampai menyebabkan kelebihan jumlah likuiditas/uang yang beredar dalam perekonomian negara tersebut yang dapat menyebabkan inflasi (naiknya harga-harga atau turunnya nilai uang), dan juga sebaliknya jangan sampai terjadi kekurangan likuiditas yang dapat menyebabkan perekonomian sulit bergerak apalagi untuk berkembang.

Sedangkan Bank Umum  adalah sebuah lembaga yang di kembangkan oleh seorang pengusaha dan dikembangkan terus menjadi Bank yang berdiri sendiri yang didukung oleh donatur dan Perseroan seperti Bank Mandiri, Bank DKI dan lain-lain